-->

Kamis, 17 April 2025

Kolaborasi Bupati Soppeng dan Gubernur Sulsel untuk Tingkatkan Kesejahteraan Pertanian


Soppeng, Sigapnews.com, Setelah melakukan rapat koordinasi dengan Gubernur Sulawesi Selatan, Bupati Soppeng, H. Suwardi Haseng, SE, menunjukkan komitmennya dengan bertindak cepat untuk menindaklanjuti hasil pertemuan tersebut, Kamis, 17 April 2025.

Gerak cepat Bupati Soppeng ditunjukkan dengan melakukan koordinasi teknis dengan berbagai pihak terkait, termasuk Ir. Yusuf M.Si dari Balai Penerapan Instrumen Pertanian Sulawesi Selatan (BSIP) dan Plt Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Perkebunan Provinsi Sulawesi Selatan, Ir. Uvan Nurwahidah S.M.Si. 

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Pelaksana Tugas Kepala Dinas TPHPKP Kabupaten Soppeng, Alia Warjuni.

Dalam pertemuan ini, Bupati Soppeng memberikan arahan yang jelas terkait realisasi target Luas Tambah Tanam (LTT) untuk komoditas pangan di Kabupaten Soppeng hingga bulan April 2025. 

Peningkatan kapasitas pertanian di daerah ini sangat penting, baik untuk pemenuhan kebutuhan pangan lokal maupun untuk kesejahteraan petani itu sendiri. 

Melalui pengawasan yang ketat dan bimbingan dari pihak terkait, diharapkan target tersebut dapat tercapai dengan baik.

Selain membahas LTT, Bupati Suwardi juga menekankan pentingnya kemajuan program Optimasi Lahan Rawa (Oplah). 

Program ini merupakan inisiatif strategis untuk memanfaatkan lahan rawa yang ada di Kabupaten Soppeng guna meningkatkan produksi pertanian. 

Bupati Soppeng Suwardi Haseng menginstruksikan agar dilakukan koordinasi segera dengan penyuluh pertanian. 

Hal ini bertujuan untuk membahas dan merumuskan langkah-langkah konkret untuk mencapai target LTT dan mendapatkan hasil yang optimal dari program Oplah.

Bupati juga menekankan pentingnya menjaga komunikasi yang erat dengan tim dari Universitas Hasanuddin (Unhas) yang tengah melakukan survei terkait progress program Oplah. 

Melalui kolaborasi ini, diharapkan bisa diperoleh data yang valid dan akurat mengenai kondisi lahan serta potensi yang ada. 

Komunikasi yang baik antar semua pihak menjadi kunci dalam memantau dan mengoptimalkan pengelolaan lahan pertanian yang ada.

Tindakan yang diambil oleh Bupati Soppeng ini menggarisbawahi komitmennya untuk memastikan keberhasilan pelaksanaan inisiatif pertanian yang sangat penting bagi perekonomian daerah. 

Dengan menyelaraskan berbagai pihak dalam kegiatan pertanian, diharapkan hasil yang dicapai akan lebih maksimal. 

Langkah ini juga mencerminkan pentingnya peran pemerintah daerah dalam mendukung dan memberikan arahan kepada para petani serta stakeholder lainnya.

Bupati H. Suwardi Haseng, SE, terus menunjukkan kepemimpinannya dalam menggerakkan sektor pertanian dengan pendekatan yang strategis dan kolaboratif. 

Dengan adanya koordinasi yang solid, diharapkan Kabupaten Soppeng dapat mencapai ketahanan pangan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat petani melalui pengembangan dan pemanfaatan sumber daya pertanian secara optimal.

Melalui langkah-langkah konkret yang diambil oleh Bupati Soppeng, diharapkan sektor pertanian di wilayah ini dapat berkembang pesat, serta memenuhi kebutuhan pangan di daerah. 

Kerjasama yang erat antara pemerintah, penyuluh pertanian, dan tim dari Unhas adalah kunci sukses dalam mencapai target-target yang telah ditetapkan. 

Semoga upaya ini dapat membawa Kabupaten Soppeng menuju kemajuan yang lebih baik dalam bidang pertanian.

(Red) 

Kolaborasi PWRI dan Pemerintah Daerah Soppeng : Langkah Menuju Kesejahteraan Pensiunan


Soppeng,  Sigapnews.com, Wakil Bupati Soppeng, Ir. Selle KS Dalle, secara resmi melantik pengurus Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) Kabupaten Soppeng periode 2024-2029 dalam sebuah acara yang berlangsung di ruang pola Kantor Bupati Soppeng. Kamis (14/2025).

Pelantikan ini menandai pengukuhan pengurus baru sekaligus penyerahan bendera pataka PWRI oleh Wakil Bupati kepada pengurus yang baru.

Dalam sambutannya, Ketua Pengurus Provinsi PWRI Sulawesi Selatan, Andi Syahriwijaya, menegaskan bahwa PWRI merupakan wadah bagi para pensiunan PNS, BUMN, dan pejabat negara yang bertujuan untuk melanjutkan kontribusi positif kepada masyarakat.

Ia mengajak pengurus PWRI Soppeng untuk merancang program-program bermanfaat seperti senam lansia dan sekolah lansia yang dapat mendukung kesejahteraan masyarakat dan program pemerintah daerah.

Wakil Bupati Soppeng, Ir. Selle KS Dalle, mengapresiasi peran penting PWRI sebagai organisasi yang beranggotakan para pensiunan yang telah banyak memberikan kontribusi bagi pembangunan daerah.

“Bapak dan Ibu sekalian yang tergabung di pengurus ini adalah panutan bagi kami. Jejak yang kalian tinggalkan dan torehkan kini dinikmati generasi penerus.

Semangat luar biasa Bapak/Ibu dalam mengurus organisasi ini, secara tidak langsung, juga mengurus masyarakat dan daerah,” ujarnya.

Ia juga menegaskan komitmen pemerintah daerah untuk membuka ruang dialog dan menerima masukan dari PWRI demi kemajuan bersama.

Drs. H. Andi Rusli Razak, MM, resmi menjabat sebagai Ketua PWRI Kabupaten Soppeng periode 2024-2029.

Acara pelantikan ini juga dihadiri oleh perwakilan Kapolres Soppeng, Dandim 1423 Soppeng, Ketua Pengadilan Negeri Watansoppeng, serta para Kepala SKPD, menunjukkan dukungan luas terhadap kolaborasi antara PWRI dan pemerintah daerah.

Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) Kabupaten Soppeng adalah organisasi yang menaungi para pensiunan dari PNS, BUMN, dan pejabat negara di wilayah Soppeng.

PWRI berperan aktif dalam mendukung program sosial dan pembangunan daerah melalui berbagai kegiatan yang bermanfaat untuk masyarakat, khususnya kalangan lansia.

(Red)

Wakil Bupati Soppeng Pimpin Apel HKN, Sinergi Untuk Keberlanjutan


Soppeng, Sigapnews.com, Wakil Bupati Soppeng, Ir. Selle KS Dalle, memimpin Apel Hari Kesadaran Nasional (HKN) yang digelar di halaman Kantor Bupati Soppeng pada Kamis (17/4/2025). 

Kegiatan rutin bulanan ini menjadi momen penting bagi seluruh jajaran pemerintahan Kabupaten Soppeng untuk meneguhkan komitmen dan sinergi dalam menjalankan tugas demi kemajuan daerah.

Dalam arahannya, Wakil Bupati Selle KS Dalle mengungkapkan rasa syukur atas kesempatan memimpin apel bersama Bupati Soppeng untuk pertama kalinya sejak resmi dilantik. 

Ia menegaskan bahwa apel kesadaran ini bukan sekadar upacara biasa, melainkan sebuah pengingat penting akan tanggung jawab dan kewajiban sebagai pemimpin daerah.

“Apel ini menjadi sarana untuk memperkuat persatuan dan kesamaan visi dalam memajukan Kabupaten Soppeng". 

"Kita harus bergerak dalam satu frekuensi agar tidak terjadi kesenjangan antara perintah yang diberikan dengan pelaksanaan di lapangan,” ujar Wakil Bupati Selle KS Dalle.

Ia menambahkan bahwa, keselarasan tersebut sangat krusial untuk keberhasilan pembangunan daerah selama periode 2020-2025.

Apel Kesadaran Nasional ini juga menjadi wujud nyata komitmen pemerintah Kabupaten Soppeng untuk terus meningkatkan koordinasi dan kerja sama antar seluruh elemen pemerintahan. 

Dengan semangat bergerak bersama, diharapkan seluruh program pembangunan dapat terlaksana dengan baik dan berdampak positif bagi masyarakat.

Pemerintah Kabupaten Soppeng berkomitmen untuk mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui sinergi dan pelayanan publik yang berkualitas. 

Melalui berbagai program strategis, pemerintah daerah terus berupaya mempercepat kemajuan di segala sektor demi masa depan yang lebih baik.

(Red) 

Soppeng Prioritaskan Penguatan Pertanian, Bupati Suwardi Haseng Tunjukkan Komitmen


Soppeng, Sigapnews.com, Bupati Soppeng, H. Suwardi Haseng, SE,  menunjukkan komitmen kuat Pemerintah Kabupaten Soppeng terhadap peningkatan sektor pertanian dalam Rapat Koordinasi (Rakor) Optimasi Pengairan Pertanian Provinsi Sulawesi Selatan.  Kamis (17/4/2025). 

Rakor yang berlangsung di Baruga Asta Cita, Rumah Jabatan Gubernur Sulsel, dihadiri oleh Gubernur Sulsel, Bapak Andi Sudirman Sulaiman, dan seluruh perwakilan kepala daerah di Sulawesi Selatan.

Bupati Suwardi Haseng  menyatakan bahwa Rakor ini menjadi momentum penting untuk memperkuat kerjasama antar pemerintah daerah dalam upaya meningkatkan produktivitas pertanian.  

Bupati Soppeng menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah, petani, dan berbagai pihak terkait untuk menghadapi tantangan, seperti perubahan iklim dan keterbatasan infrastruktur irigasi.

Kata Bupati, Pemerintah Kabupaten Soppeng, berkomitmen untuk terus meningkatkan infrastruktur irigasi, menyediakan akses terhadap alat mesin pertanian (alsintan), serta memberikan pendampingan teknis kepada petani.  

Menurutnya, Hal ini sejalan dengan upaya pemerintah pusat dan provinsi dalam penguatan sektor pertanian untuk menjamin ketahanan pangan. sejalan dengan visi misi kami Soppeng Sehat, Maju dan berdaya saing berbasis agropolitan. 

“Keberhasilan sektor pertanian bukan hanya tanggung jawab pemerintah, tetapi juga seluruh stakeholder".  

"Kerjasama dan komitmen bersama sangat krusial untuk mencapai hasil yang optimal,  ” tegas Bupati Suwardi Haseng.

(Red) 

Rabu, 16 April 2025

Aneh Tapi Nyata, Bahu Jalan Jadi Tempat Parkir, Pasar Sentral Soppeng Macet hingga Sepi


Soppeng Sigapnews.com, Fenomena aneh terjadi di Jalan Pasar Sentral Soppeng. Bahu jalan yang seharusnya berfungsi sebagai jalur darurat justru berubah menjadi tempat parkir kendaraan, terutama motor oleh petugas berseragam dinas perhubungan. Kamis (17/4/2025). 

Akibatnya, pedagang ikut "menyerbu" bahu jalan untuk berjualan, memicu kemacetan parah selama bertahun-tahun. 

Namun, dalam sebulan terakhir, pasar yang biasanya ramai justru terlihat sepi. Apa penyebabnya? 

Bahu Jalan Disulap Jadi Tempat Parkir dan Dagangan

Menurut warga, kemacetan di Pasar Sentral Soppeng sudah lama terjadi karena para pedagang terpaksa menggeser lapak mereka ke bahu jalan. 

Penyebab utamanya? Oknum petugas parkir berseragam dinas perhubungan yang diduga seenaknya memarkir motor di bahu jalan sambil memungut tarif.  

Karena tukang parkir pakai seragam dinas perhubunganseenaknya taruh motor di bahu jalan, kami pedagang akhirnya ikut-ikut berjualan di situ juga, keluh seorang pedagang. 

Akibatnya, jalan yang seharusnya cukup untuk dua kendaraan menjadi sangat sempit karena dipadati lapak di kiri-kanan. Pembeli yang menggunakan mobil pun enggan datang karena sulitnya akses.  

Pembeli Ogah Datang, Pasar Sepi  

Seorang pembeli mengaku malas berbelanja ke Pasar Sentral Soppeng karena jalanan terlalu sesak. "Kalau pakai mobil, susah masuk. Macet terus, kadang harus mutar jauh, ujarnya.  

Yang lebih mengejutkan, seorang tokoh masyarakat setempat menyebut bahwa masalah ini berawal dari oknum dinas perhubungan sendiri.

"Ini ulah oknum dinas perhubungan yang memarkir motor sembarangan sambil menarik uang karcis", tegasnya.  

Pihak Terkait Diam Saja?

Meski keluhan terus mengalir, hingga saat ini belum ada tindakan tegas dari pihak berwenang. 

Warga menunggu solusi, apakah dinas terkait akan membersihkan bahu jalan dari parkir liar atau membiarkan pasar semakin sepi atau macet karena pembeli kapok.  

(Yun)

Wabup Soppeng Lantik Pengurus PGRI Periode 2025-2030, Ketua Naharuddin : PGRI Mimpi Soppeng Jadi Kota Pendidikan

Soppeng, Sigapnews.com, Wakil Bupati Soppeng, Ir. Selle KS Dalle secara resmi melantik Pengurus Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Soppeng periode 2025-2030 yang dilangsungkan di Ruang Pola Kantor Bupati Soppeng. Rabu (16/4/2025).

Acara yang mengusung tema "Transformasi PGRI Menuju Indonesia Emas" ini menandai komitmen baru dalam pengembangan pendidikan di daerah tersebut.

Pelantikan diawali dengan pembacaan Surat Keputusan susunan pengurus oleh Wakil Ketua PGRI, Sandang, S.Pd., M.Si dan diikuti dengan penandatanganan fakta integritas yang diwakili oleh Sudirman, S.Sos., S.Pd.

Ketua PGRI Kabupaten Soppeng terpilih, Naharuddin, S.Pd., M.Si (Kepsek SMAN 1 Soppeng) dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih kepada Wakil Bupati serta mengajak pengurus yang baru dilantik untuk bersama-sama mendukung program strategis pemerintah daerah.

Naharuddin menegaskan mimpi besar PGRI untuk menjadikan Soppeng sebagai “Kota Pendidikan,” sebuah visi yang didasari oleh fakta bahwa Soppeng memiliki jumlah profesor dan mahasiswa yang diterima di perguruan tinggi tanpa tes tertinggi di Sulawesi Selatan selama empat tahun berturut-turut, ujarnya.

"Hal ini menunjukkan potensi besar pendidikan di wilayah tersebut dan menjadi modal utama bagi kemajuan pendidikan di Soppeng, terangnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Soppeng, Ir. Selle KS Dalle, dalam sambutannya menegaskan pentingnya peran PGRI dalam pembangunan daerah, khususnya dalam membentuk karakter generasi muda.

Wabup Soppeng Selle KS Dalle mengapresiasi jaringan luas PGRI yang hingga tingkat ASEAN dan internasional dan berharap organisasi ini aktif mendukung program prioritas pemerintah.

Menurutnya, "Guru punya peran penting bersama pemerintah mewujudkan program prioritas strategis," ujarnya.

Selle juga menekankan perlunya fokus pada pendidikan karakter anak sejak usia dini, menanamkan nilai kejujuran, kesopanan, dan penghargaan terhadap sesama sebagai fondasi membangun jati diri dan karakter masyarakat Soppeng.

Selain itu, Wabup Soppeng Selle KS Dalle berharap PGRI dapat memberikan perlindungan bagi anggotanya dalam menghadapi berbagai masalah sehingga organisasi ini menjadi kuat dan berperan aktif dalam kemajuan pendidikan dan pembangunan daerah, tandasnya.

Acara pelantikan yang dihadiri oleh Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah IV Sulawesi Selatan serta Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Soppeng ini menjadi momentum penting untuk memperkuat sinergi antara PGRI dan pemerintah daerah dalam mewujudkan visi pendidikan yang berkualitas di Kabupaten Soppeng.

Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Soppeng adalah organisasi profesi guru yang berkomitmen meningkatkan kualitas pendidikan di wilayah Soppeng.

PGRI aktif mendukung program pemerintah dalam menciptakan generasi unggul melalui berbagai kegiatan pembinaan dan pengembangan kompetensi guru serta pendidikan karakter anak.

(Red)

Bupati Soppeng Akan Gunakan Rekomendasi DPRD untuk Tingkatkan Efisiensi Pemerintahan

Soppeng, Sigapnews.com, Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Soppeng yang digelar hari ini berjalan lancar dengan agenda utama penyerahan rekomendasi Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Kepala Daerah Tahun 2024. 

Pada kesempatan itu, Bupati Soppeng, H. Suwardi Haseng, SE, menerima langsung rekomendasi penting dari Ketua DPRD Soppeng, H. Andi Muhammad Farid, S.Sos. Rabu (16/4/2025). 

Dalam sambutannya, Bupati Suwardi Haseng memberikan apresiasi tinggi atas rekomendasi yang disampaikan oleh DPRD. 

Ia menegaskan komitmennya untuk menindaklanjuti semua poin rekomendasi demi meningkatkan efektivitas dan efisiensi penyelenggaraan pemerintahan di Kabupaten Soppeng. 

“Rekomendasi DPRD ini merupakan masukan yang sangat berarti bagi kami". Kata Suwardi. 

"Kami berkomitmen untuk terus berupaya mewujudkan visi Soppeng Maju, Berdaya Saing Berbasis Agropolitan,” tegas Bupati Soppeng Suwardi Haseng. 

Bupati juga memaparkan berbagai capaian pembangunan di sektor infrastruktur, kesehatan, pertanian, peternakan, dan pengelolaan pasar. 

Ia menjelaskan langkah konkret yang akan diambil untuk mengatasi tantangan, terutama dalam penataan sumber daya aparatur daerah sesuai Peraturan MENPAN-RB Nomor 6 Tahun 2024. 

Rapat paripurna ini turut dihadiri oleh para anggota Forkopimda, Ketua Pengadilan Negeri dan Pengadilan Agama Watansoppeng, Pj Sekda Soppeng, pejabat eselon II, serta para camat se-Kabupaten Soppeng.

Dengan komitmen kuat dari pimpinan daerah, diharapkan implementasi rekomendasi DPRD dapat mempercepat kemajuan Soppeng menuju daerah yang lebih maju, berdaya saing, dan berbasiskan agropolitan.

Pemerintah Kabupaten Soppeng berkomitmen untuk membangun daerah yang maju dan berdaya saing melalui peningkatan sektor pertanian, infrastruktur, kesehatan, dan pengembangan sumber daya manusia. 

Melalui berbagai program pembangunan, pemerintah daerah terus berupaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat Soppeng.

(Red) 

Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat: Bupati Soppeng Bersama DPRD Teken Nota Kesepakatan Rancangan Awal RPJMD 2025-2029

Soppeng,  Sigapnews.com, Pemerintah Kabupaten Soppeng bersama DPRD Kabupaten Soppeng resmi menandatangani Nota Kesepakatan Bersama terkait Rancangan Awal Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Soppeng Tahun 2025-2029. 

Penandatanganan ini dilaksanakan dalam Rapat Paripurna DPRD yang berlangsung di Ruang Rapat Paripurna DPRD Soppeng dan dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Soppeng, H. Andi Muhammad Farid, S.Sos. Rabu (16/4/2025). 

Nota Kesepakatan tersebut dibacakan oleh Sekretaris DPRD, H. A. Zulkifli Nurdin, SH, sebelum akhirnya ditandatangani oleh Bupati Soppeng, H. Suwardi Haseng, SE, dan Ketua DPRD Soppeng. 

Dalam sambutannya, Bupati Suwardi Haseng menegaskan bahwa RPJMD merupakan dokumen strategis yang menjadi landasan utama pembangunan Kabupaten Soppeng selama lima tahun ke depan. 

Ia menyampaikan apresiasi tinggi atas partisipasi aktif DPRD dalam proses pembahasan rancangan tersebut, serta menilai bahwa perbedaan pandangan yang muncul adalah bagian positif dari proses demokrasi yang memperkaya gagasan pembangunan.

Lebih lanjut, Bupati Soppeng Suwardi Haseng menjelaskan bahwa fokus utama RPJMD ini adalah peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui berbagai aspek, seperti peningkatan pendapatan, penciptaan lapangan kerja, dan perluasan akses masyarakat dalam pengambilan kebijakan. 

Bupati Soppeng mengajak semua pihak untuk bersama-sama mengawal pelaksanaan dokumen ini sampai pada tahap implementasi. 

Menurutnya, keberhasilan RPJMD sangat bergantung pada kolaborasi erat antara pemerintah daerah, DPRD, para pemangku kepentingan, serta masyarakat luas. 

Tahapan berikutnya adalah konsultasi rancangan awal RPJMD kepada Gubernur dan penyusunan surat edaran Kepala Daerah tentang penyusunan Rancangan Renstra Perangkat Daerah.

Pemerintah Kabupaten Soppeng berkomitmen untuk mewujudkan pembangunan daerah yang berkelanjutan dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui berbagai program strategis. 

RPJMD merupakan salah satu dokumen perencanaan utama sebagai panduan pembangunan selama lima tahun ke depan. 

Rapat Paripurna ini dihadiri oleh Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Ketua Pengadilan Negeri, Ketua Pengadilan Agama Watansoppeng, Penjabat Sekretaris Daerah Soppeng, pejabat eselon II, serta para camat se-Kabupaten Soppeng, menandai komitmen bersama dalam membangun Kabupaten Soppeng yang lebih maju dan sejahtera.

(Red) 

Selasa, 15 April 2025

Efisiensi Pertanian Meningkat: Brigade Pangan di Sidenreng Rappang Manfaatkan Alsintan

Sidenreng Rappang, Sigapnews.com, Petani yang tergabung dalam Brigade Pangan di Kabupaten Sidenreng Rappang, Sulawesi Selatan, mulai mengoptimalkan pengolahan lahan dengan memanfaatkan bantuan alat mesin pertanian (alsintan) dari Kementerian Pertanian. Selasa (15/4/2025).

Langkah ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan produktivitas pertanian di wilayah tersebut.

Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman, menegaskan bahwa pengoptimalan lahan serta penerapan teknologi modern menjadi kunci utama dalam mendorong peningkatan hasil produksi pertanian. 

“Kami membentuk brigade, mengoptimalkan lahan rawa, dan mencetak sawah baru sebagai bagian dari upaya transformasi pertanian menuju modernisasi". 

"Kami berkomitmen mengadopsi mekanisasi di seluruh lini kegiatan pertanian untuk meningkatkan efisiensi dan produktivitas,” ujarnya. 

Menurut Menteri Amran, penggunaan alsintan ini akan membawa sektor pertanian Indonesia ke tingkat yang lebih maju dan berkelanjutan.

Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian (BPPSDMP), Idha Widi Arsanti, menambahkan bahwa pembentukan Brigade Pangan bertujuan meningkatkan frekuensi tanam dari satu kali menjadi dua hingga tiga kali dalam satu musim. 

Hal ini diharapkan dapat memaksimalkan penggunaan lahan dan meningkatkan produksi pangan nasional.

Manager Brigade Pangan, Agussalim, menyatakan bantuan traktor roda 4 mempercepat pengolahan lahan dibandingkan sebelumnya yang hanya menggunakan traktor roda 2 dengan kapasitas 2 hektar per musim tanam. 

“Dengan traktor roda 4, kami menargetkan mampu mengolah 3 hektar per hari,” kata Agussalim. 

Ia juga menjelaskan bahwa tarif pengoperasian traktor roda 4 lebih efisien dan mendorong peningkatan pendapatan anggota brigade.

Sementara itu, Manager Brigade Pangan lainnya, Agung Alesalewo, menyampaikan bahwa di Desa Takkalasi, lahan yang telah diolah menggunakan alsintan mencapai 5 hektar dari total 10 hektar milik warga. 

“Pengoperasian alsintan membuat proses pengolahan lahan menjadi lebih mudah, efektif, dan cepat serta dapat meringankan tenaga dan biaya petani,” ujar Agung. 

Ia juga menargetkan semua pengurus brigade mampu mengoperasikan alsintan agar produktivitas semakin meningkat.

Dengan peningkatan kemampuan pengoperasian alsintan oleh anggota Brigade Pangan, diharapkan pertanian modern yang efisien dan berkelanjutan dapat terwujud dan menjadi pendorong utama ketahanan pangan nasional.

Kementerian Pertanian Republik Indonesia berkomitmen untuk mengembangkan sektor pertanian melalui inovasi teknologi, peningkatan sumber daya manusia, dan optimalisasi lahan guna mewujudkan ketahanan pangan nasional yang berkelanjutan.

(Red/*) 

Rencana Pembangunan Sekolah Rakyat di Kabupaten Soppeng: Fokus pada Akses Pendidikan Merata


Soppeng, Sigapnews.com, Wakil Bupati Soppeng, Ir. Selle KS Dalle, memimpin rapat terbatas di Lounge Kantor Bupati Soppeng untuk membahas rencana pembentukan Sekolah Rakyat Kabupaten Soppeng. Selasa (15/4/2025). 

Program ini merupakan inisiatif dari pemerintah pusat melalui Kementerian Sosial yang ditujukan bagi masyarakat kurang mampu, dengan menyediakan pendidikan dari jenjang SD hingga SMA/SMK dalam model 'Boarding Class'.

Dalam pertemuan itu, Wabup Soppeng Selle Ks Dalle menekankan pentingnya program Sekolah Rakyat bagi masyarakat, terutama untuk anak-anak dari keluarga kurang mampu di Kabupaten Soppeng. 

"Program ini sangat penting untuk investasi pendidikan masyarakat kita ke depan". 

"Ini merupakan langkah strategis untuk masa depan anak-anak kita," ujar Selle.

Kepala Dinas Sosial, Taufiq Ramli, SSTP, MM, menambahkan bahwa Pemda Soppeng memiliki kewajiban untuk menyiapkan lahan seluas 5 hektar untuk pembangunan sarana dan prasarana Sekolah Rakyat. 

"Lahan tersebut harus bebas dari sengketa dan statusnya adalah pinjam pakai, bukan dihibahkan," jelas Taufiq. 

Ia juga menyatakan bahwa saat ini Pemda sedang mencari lahan sesuai dengan kriteria dari Kementerian Sosial untuk Sekolah Rakyat.

Rapat ini dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, termasuk Pj. Sekda Andi Ibrahim Harta, SH, serta kepala dinas lainnya yang berperan dalam mendukung pelaksanaan program ini. 

Dengan adanya Sekolah Rakyat, diharapkan akan muncul kesempatan pendidikan yang lebih baik bagi anak-anak yang membutuhkan di Kabupaten Soppeng.

Pemerintah Kabupaten Soppeng berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan kesejahteraan masyarakat. 

Melalui berbagai program, termasuk Sekolah Rakyat, Pemkab Soppeng berusaha memberikan akses pendidikan yang lebih baik bagi seluruh lapisan masyarakat.

(Red) 

Kunjungan Hangat NPC ke Wakil Bupati Soppeng, Strategi Baru untuk Raih Prestasi Lebih Tinggi

Soppeng, Sigapnews.com, Wakil Bupati Kabupaten Soppeng, Ir. Selle KS Dalle, menerima kunjungan silaturahmi dan audiensi dari National Paralympic Committee (NPC) Kabupaten Soppeng di Kantor Bupati Soppeng. Selasa (15/4/2025). 

Dalam kesempatan ini, NPC Soppeng mengucapkan selamat dan sukses atas pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Soppeng untuk periode 2025-2030.

Pertemuan berlangsung dalam suasana hangat, di mana NPC Soppeng menyampaikan tujuan, fungsi, serta program-program yang dilaksanakan. 

Sejak tahun 2006 hingga 2024, NPC Soppeng telah mencatatkan berbagai prestasi yang membanggakan dengan total 81 medali yang terdiri dari 21 medali emas, 29 perak, dan 31 perunggu. 

Prestasi ini diraih oleh atlet disabilitas Kabupaten Soppeng dalam berbagai cabang olahraga baik di tingkat provinsi maupun nasional.

Ketua NPC Kabupaten Soppeng, Sulham, menjelaskan bahwa organisasi ini berperan penting dalam memfasilitasi atlet disabilitas untuk berkompetisi. 

"NPC Kabupaten Soppeng telah melaporkan keberadaan kami kepada Pemerintah Daerah melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Soppeng sesuai dengan keputusan Kemenkumham RI," ujarnya. 

Sulham juga menambahkan, "Kami memohon arahan dan bimbingan agar Kabupaten Soppeng dapat berpartisipasi dalam Pekan Paralympic Provinsi (Peparprov) yang akan datang, serta membawa nama baik daerah di tingkat provinsi".

Sementara itu, Wakil Bupati Soppeng, Ir. Selle KS Dalle, merespons positif rencana NPC untuk Peparprov tahun 2026. 

Ia mengatakan, "Saya akan menyampaikan program Peparprov NPC kepada instansi terkait agar dapat disiapkan dukungan yang diperlukan".

Pertemuan ini dihadiri oleh Wakil Bupati Soppeng, Ketua NPC Soppeng, serta pengurus dan pelatih NPC Kabupaten Soppeng 

Diketahui, National Paralympic Committee (NPC) Kabupaten Soppeng adalah organisasi yang bertujuan untuk memfasilitasi dan mendukung atlet disabilitas dalam mengikuti berbagai event olahraga. 

NPC berkomitmen untuk meningkatkan prestasi atlet dan memperluas aksesibilitas olahraga bagi penyandang disabilitas di Kabupaten Soppeng.

(Red) 

Polwan Polres Soppeng Komitmen Tingkatkan Profesionalisme melalui Pertemuan Rutin


Soppeng, Sigapnews.com, Polwan Polres Soppeng menggelar pertemuan rutin yang dilangsungkan di Aula Sudhirajati Polres Soppeng, Selasa (15/4/2025). 

Kegiatan ini dipimpin oleh Waka Polres Soppeng, KOMPOL Sudarmin, S.Sos, yang didampingi Kasi Propam Polres Soppeng, AKP Muh. Ali, S.H., dan berlangsung mulai pukul 08.30 Wita.

Dalam pertemuan ini, Kompol Sudarmin menekankan pentingnya etika dan profesionalisme bagi setiap anggota Polwan. 

"Sebagai bagian dari institusi Polri, kita harus selalu menjaga citra baik dan kepercayaan publik". 

"Etika dalam bertugas sangatlah penting," ujarnya. 

Selain itu, Wakapolres Soppeng mengingatkan agar anggota Polwan memanfaatkan media sosial secara positif dan menjaga hubungan baik di rumah.

Sementara itu, Kapolres Soppeng, AKBP Aditya Pradana, S.I.K., M.I.K., juga memberikan dukungan terhadap pertemuan rutin ini. 

"Kami berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kinerja dan profesionalisme Polwan dalam melaksanakan tugas sehari-hari," Ujarnya.

Pertemuan ini diharapkan dapat memperkuat solidaritas dan komitmen Polwan dalam menjalankan tugas dengan baik.

Melalui pertemuan ini, Polwan Polres Soppeng berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat, serta berusaha untuk menjadi teladan dalam etika dan profesionalisme di lingkungan Polri.

Diketahui, Polres Soppeng adalah institusi kepolisian yang bertugas untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah kabupaten Soppeng. 

Dengan komitmen untuk meningkatkan pelayanan publik, Polres Soppeng berupaya menjalankan tugasnya secara profesional dan transparan.

(Red) 

Dukung Program Anti-Stunting, Polres Soppeng Komitmen Tingkatkan Kesehatan Anak Lewat Kontrol Imunisasi

Soppeng, Sigapnews.com, Bhabinkamtibmas Polres Soppeng, Bripka Arwi Samra, melakukan kontrol kegiatan imunisasi di Posyandu Prima Kelurahan Attang Salo, Kecamatan Marioriawa untuk mendukung program pencegahan stunting. Selasa (15/4/2025). 

Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan imunisasi berjalan dengan baik dan memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai kesehatan anak.

Bripka Arwi Samra hadir di lokasi sebagai bentuk dukungan serta pengawasan dari kepolisian. 

Ia berkomitmen untuk memastikan bahwa setiap anak mendapatkan imunisasi yang diperlukan. 

Dalam kesempatan itu, Bripka Arwi juga memberikan informasi penting kepada orang tua tentang manfaat imunisasi dan langkah-langkah pencegahan stunting yang dapat dilakukan di rumah.

Sementara itu, Kapolres Soppeng, AKBP Aditya Pradana, S.I.K., M.I.K., menegaskan pentingnya peran kepolisian dalam mendukung program pemerintah. 

“Polres Soppeng menunjukkan komitmennya dalam mendukung program-program pemerintah dan meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat, terutama dalam bidang kesehatan dan pencegahan stunting,” ujarnya. 

Ia berharap kegiatan ini dapat membantu mengurangi angka stunting di wilayah Soppeng.

Bripka Arwi Samra berencana untuk terus memantau pelaksanaan kegiatan imunisasi di Posyandu Prima, memastikan semua berjalan lancar dan tertib. 

Dengan langkah ini, Polres Soppeng ingin berkontribusi nyata dalam meningkatkan kesehatan anak-anak dan kesejahteraan masyarakat.

Polres Soppeng berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta mendukung program-program pemerintah dalam meningkatkan kualitas hidup warga. 

Polres Soppeng aktif dalam berbagai kegiatan sosial, termasuk kesehatan, pendidikan, dan pencegahan kejahatan.

(Red) 

7 Sekolah di Soppeng Dapat Program Makan Bergizi Gratis, Tingkatan Nutrisi dan Kesehatan Siswa

Soppeng, Sigapnews.com, SPPG Yayasan Hafidz Qur'an Darussalam meluncurkan program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang ditujukan untuk 3.382 siswa di tujuh sekolah di Kabupaten Soppeng. Selasa (15/4/2025). 

Program ini bertujuan untuk meningkatkan asupan gizi dan kesehatan siswa, serta mendukung kegiatan belajar mengajar di lingkungan sekolah.

Sekolah-sekolah penerima manfaat dari program ini termasuk SD Negeri 3 Lemba, SD Negeri 6 Ujung Bru, SMP 1 Watansoppeng, SMPN 2 Watansoppeng, SMPN 3 Soppeng, SMAN 1 Soppeng, dan SMKN 4 Soppeng. 

Setiap siswa akan mendapatkan makanan bergizi yang terdiri dari nasi, telur, sayur, dan buah (pisang). 

Proses pendistribusian makanan dimulai pada pukul 07.30 WITA dengan jadwal yang telah ditentukan untuk masing-masing jenjang sekolah.

Kapolres Soppeng, AKBP Aditya Pradana, SIK, MIK, menyatakan, “Dengan adanya pendampingan dari Polres Soppeng, diharapkan program MBG dapat berjalan dengan lancar, aman, dan memberikan manfaat bagi siswa/siswi”.

Program ini diharapkan dapat membantu meningkatkan kualitas gizi anak-anak dan mendukung kesehatan mereka dalam menjalani proses pendidikan.

Program Makan Bergizi Gratis ini merupakan inisiatif yang sangat penting dalam mendukung pendidikan dan kesehatan anak-anak di Kabupaten Soppeng.

Diharapkan dengan adanya program ini, siswa dapat belajar lebih baik dan memperoleh nutrisi yang cukup untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan mereka.

Turut hadir Lurah Lemba, Babinsa Lemba, dan Bhabinkantibmas Kelurahan Lemba. 

(Red) 

Senin, 14 April 2025

Acara Penyerahan Sertifikat PTSL di Soppeng: Membangun Kepastian Tanah untuk Warga Botto

Soppeng, Sigapnews.com, Lurah Botto dan Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Soppeng mengadakan acara penyerahan secara langsung sertifikat tanah PTSL kepada masyarakat di kantor Kelurahan Botto, Selasa (15/4/2025). 

Sertifikat PTSL adalah sertifikat tanah yang didapatkan melalui program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL). PTSL merupakan program pemerintah untuk memberikan kepastian hukum atas kepemilikan tanah masyarakat. 

Dalam acara yang dihadiri oleh warga dan berbagai pihak terkait ini, sebanyak 250 sertifikat tanah diserahkan kepada warga yang selama ini menggarap lahan mereka secara resmi.

Dalam sambutannya, Lurah Botto, H. Munadir Nurdin, S.Sos, mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Badan Pertanahan Nasional Kabupaten Soppeng yang telah memfasilitasi penerbitan sertifikat tersebut.

"Kepada warga yang menerima sertifikat tanah itu, agar dijaga dan dipergunakan secara maksimal karena sekian tahun tanah itu digarap dan hari ini telah secara legal menjadi milik kalian," ungkap Lurah Botto, menekankan pentingnya pengakuan hak atas tanah yang kini sah milik mereka.

Sertifikat tanah merupakan dokumen penting yang menunjukkan bukti kepemilikan sah atas suatu lahan. 

Pemberian sertifikat ini diharapkan tidak hanya memberikan kenyamanan dan keamanan bagi warga yang menerima, tetapi juga meningkatkan kesadaran akan pentingnya administrasi dan legalitas pertanahan. 

Kini, dengan adanya sertifikat tersebut, masyarakat diharapkan bisa lebih terlindungi dari sengketa tanah yang dapat muncul di kemudian hari.

Kepala Badan Pertanahan Nasional Kabupaten Soppeng, yang diwakili oleh Kasi Penataan dan Pemberdayaan, Firman SH, MH, juga memberikan sambutannya dalam acara tersebut. 

Ia menjelaskan pentingnya menjaga sertifikat yang telah diterima. 

“Kepada warga yang mendapatkan sertifikat tanah, agar betul-betul dijaga itu sertifikat dan kalau perlu diperbanyak copyannya karena yang namanya bencana tidak ada yang tahu,” ujarnya. 

Pernyataan ini menekankan perlunya antisipasi terhadap risiko kehilangan dokumen penting seperti sertifikat tanah yang dapat terjadi karena berbagai alasan.

Dalam pesan yang disampaikan, Firman juga menegaskan pentingnya menjaga patok tanah yang telah dipasang oleh petugas pertanahan. 

Ia mengingatkan, “Patok tanah yang telah dipatok jangan sekali-kali dicabut atau dipindahkan, karena kapan dicabut atau dipindahkan patok tanah itu, maka hal itu bertentangan dengan hukum dan dapat dituntut secara hukum”, tegasnya. 

Peringatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaaman kepada masyarakat bahwa setiap tindakan terkait pengelolaan tanah harus sesuai dengan hukum yang berlaku, agar tidak berdampak negatif pada status kepemilikan mereka.

Acara penyerahan sertifikat ini bukan hanya sekadar seremonial, tetapi juga mencerminkan upaya pemerintah dalam meningkatkan kepastian hukum di bidang pertanahan, serta memberikan jaminan bagi masyarakat akan hak-hak mereka atas tanah yang mereka miliki. 

Dengan adanya sertifikat tanah, warga merasa lebih percaya diri dan memiliki perlindungan hukum yang kuat terhadap asetnya.

Penyerahan sertifikat tanah di Kelurahan Botto oleh Lurah dan Badan Pertanahan Nasional Kabupaten Soppeng adalah langkah positif dalam memberikan kejelasan kepemilikan tanah kepada masyarakat. 

Hal ini tidak hanya membuktikan komitmen pemerintah dalam memberikan pelayanan yang prima, tetapi juga mengedukasi masyarakat tentang pentingnya menjaga dan menghargai kepemilikan tanah mereka dengan cara yang benar. 

Masyarakat diharapkan dapat memanfaatkan lahan yang mereka miliki dengan bijaksana dan bertanggung jawab, serta terus berkoordinasi dengan pihak berwenang untuk menghadapi tantangan dan perubahan yang mungkin terjadi ke depan.

Kegiatan ini turut dihadiri Seklur Botto Basri S.Sos, Bhabinkantibmas Botto Aipda A.Said dan sejumlah masyarakat penerima. 

(Red) 

Perkuat Semangat Kebersamaan dan Solidaritas, Bupati Soppeng Hadiri HUT Satpol PP di Wajo

Wajo, Sigapnews.com, Bupati Soppeng, H. Suwardi Haseng, SE menghadiri kegiatan apel gelar pasukan dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) tingkat Provinsi Sulawesi Selatan yang dipusatkan di Kabupaten Wajo, Senin (14/4/2025).


Hadirnya Bupati Soppeng dalam peringatan HUT Satpol PP ini semakin memperkuat semangat kebersamaan dan soliditas antar pemerintah daerah di Sulawesi Selatan dalam mendukung kinerja Satpol PP. 

Apel tersebut dipimpin langsung oleh Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman yang dalam arahannya menekankan pentingnya peningkatan kesiapsiagaan Satpol PP, terutama dalam menjaga ketentraman dan ketertiban umum.  

Menurutnya, "Hal ini penting sebagai bentuk dukungan terhadap program Asta Cita Bapak Presiden Prabowo Subianto dan program-program Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan.
 
Gubernur juga memberikan perhatian khusus pada penertiban penguasaan fasilitas umum yang dikuasai oleh segelintir orang.  

Gubernur Sulsel memberikan semangat kepada seluruh peserta apel agar tetap bangga menjadi bagian dari keluarga besar Satpol PP.

Sementara itu, Bupati Soppeng, dalam kesempatannya, memberikan apresiasi atas dedikasi dan loyalitas Satpol PP Sulawesi Selatan.  

Bupati Suwardi Haseng menekankan pentingnya sinergitas antara Satpol PP dengan pemerintah daerah, TNI, dan Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.  

"Satpol PP memiliki peran krusial dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.  Kerja sama yang solid antar lembaga sangat diperlukan untuk mencapai tujuan tersebut," ujar  Suwardi Haseng. 

Bupati Soppeng Suwardi juga menyampaikan harapannya agar Satpol PP terus meningkatkan profesionalisme dan kapasitasnya dalam menjalankan tugas.  

Ia menegaskan bahwa, "Peningkatan kompetensi dan pelatihan berkelanjutan dinilai penting untuk menghadapi tantangan keamanan dan ketertiban yang semakin kompleks", terangnya. 

"Peringatan HUT ini bukan hanya sekadar seremoni, tetapi juga momentum untuk merefleksikan peran dan kontribusi Satpol PP dalam pembangunan daerah" Tandas Bupati Soppeng.

Dalam apel tersebut dihadiri oleh wakil ketua DPRD provinsi Sulawesi.Selatan, anggota forkopimda Provinsi, Bupati se sulsel dan Kasatpol kab/kota.

(Red) 

Kopdar Seru di Cafe Ladaffa, NO BAPER Community Pererat Silaturahmi dan Bangun Keutuhan Organisasi


Soppeng, Sigapnews.comKomunitas NO BAPER kembali menunjukkan kekompakannya melalui acara kopdar (kopi darat) yang digelar di Cafe LA-DAFFA, Senin (15/4/2025). 

Acara ini bukan sekadar pertemuan biasa, melainkan silaturahmi berkesan yang menjadi awal menuju perjalanan lebih baik bagi seluruh anggota. 

Suasana Hangat dan Penuh Kebersamaan 

Ditemani hidangan spesial dari Cafe LA-DAFFA, para anggota NO BAPER saling berbagi cerita, tawa, dan ide-ide segar untuk kemajuan komunitas. 

Acara ini menjadi momen penting untuk mempererat persahabatan,sekaligus memperkuat keutuhan organisasi

Awal Langkah Menuju Perubahan Lebih Baik 

Dalam sambutannya, perwakilan NO BAPER menyampaikan bahwa pertemuan seperti ini adalah fondasi penting untuk membangun sinergi dan kolaborasi di masa depan. 

Ini bukan sekadar kopdar tapi langkah nyata untuk memperkuat ikatan kita sebagai satu keluarga NO BAPER. Dengan solidaritas yang kuat, kita bisa mencapai tujuan bersama, ucap Jhon wakil ketua no baper. 

(Yun)

Minggu, 13 April 2025

Bupati Soppeng Sidak di RS Latemmamala, Soroti Fasilitas yang Kurang Memadai

Soppeng Sigapnews.com, Bupati Soppeng, H. Suwardi Haseng, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Rumah Sakit Latemmamala pada Minggu (14/4/2025) petang. 

Kedatangannya tanpa didampingi pejabat teras atau pihak manajemen rumah sakit setempat.  

Sebelum memulai inspeksi, Bupati Suwardi terlebih dahulu melaksanakan salat berjemaah di mushola yang ada di dalam kompleks RS. 

Dalam sidak tersebut, ia menyoroti sejumlah fasilitas yang dinilai kurang memadai, terutama kondisi penerangan di berbagai area rumah sakit yang kurang terang akibat banyak lampu yang tidak berfungsi 

Lampu yang mati harus segera dibenahi dan diganti yang baru. Kawasan RS harus terlihat terang, agar kesan seram berubah menjadi taman yang enak dipandang, penuh dengan cahaya lampu di malam hari, tegas Suwardi.  

Selain itu, Bupati juga mengecek kondisi WC umum di samping Gazebo yang biasa digunakan sebagai tempat istirahat keluarga pasien, yang menurutnya, fasilitas tersebut masih jauh dari kata layak 

"Harus rajin-rajin turun ke lapangan, agar bisa mengetahui kondisi sesungguhnya dan mencari solusinya, terang Asriadi

Kunjungan mendadak ini diharapkan dapat memacu perbaikan sarana dan prasarana di RS Latemmamala sehingga pelayanan kesehatan bagi masyarakat semakin optimal. 

(Yun) 

Dukung Penghafal Al-Qur’an, Wabup Soppeng Selle KS Dalle Hadiri STQH Sulawesi Selatan

Lutra, Sigapnews.com, Wakil Bupati Soppeng, Ir. Selle KS Dalle bersama Ibu Wakil Ketua Tim Penggerak PKK Kab. Soppeng, Ibu dr. Rahmawati Selle menghadiri acara pembukaan Seleksi Tilawatil Qur'an dan Hadits (STQH) ke-23 tingkat Provinsi Sulawesi Selatan yang dilangsungkan di Kabupaten Luwu Utara, Minggu (13/4/2025).

Kehadiran Wabup Soppeng Selle KS Dalle menandai dukungan penuh pemerintah Kabupaten Soppeng terhadap para kafilah yang mewakili Kabupaten Soppeng dalam perlombaan bergengsi ini.

Acara yang dibuka oleh Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, yang  dalam sambutannya menyampaikan apresiasi tinggi terhadap penyelenggaraan STQH dan memberikan kabar gembira berupa hadiah uang yang besar bagi para pemenang untuk setiap cabang lomba.  

Dikesempatan itu, Gubernur Sulsel menekankan pentingnya objektivitas dewan hakim dan penguatan seleksi di tingkat kabupaten.

Pada kesempatan itu, Wakil Bupati Soppeng, Ir. Selle KS Dalle, menyampaikan rasa bangga dan optimis terhadap kemampuan kafilah Soppeng.  

"Kami memberikan dukungan penuh kepada seluruh kafilah Kabupaten Soppeng yang berlaga di STQH ke-23 ini". 

"Semoga mereka dapat menunjukkan kemampuan terbaiknya dan mengharumkan nama Kabupaten Soppeng," Imbuh Wabup Soppeng. 

Wabup Soppeng menambahkan bahwa Pemerintah Kabupaten Soppeng akan terus mendukung pengembangan dan pembinaan para penghafal Al-Qur'an di Kab. Soppeng. 

Pembukaan STQH ke-23  diwarnai dengan suasana meriah di Alun-alun Taman Siswa Masamba, ditandai dengan pemukulan beduk oleh Gubernur Sulawesi Selatan.  Acara ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk meningkatkan kualitas bacaan Al-Qur'an dan pemahaman hadits di Sulawesi Selatan.

(Red) 

Perjuangan Seorang Ibu di Teras Jalanan Berjuang Demi Keluarga yang Menanti di Rumah


Soppeng Sigapnews.com,14 April 2025 Di balik riuh pasar dan teriknya matahari, seorang wanita dengan tekad baja menjalani peran ganda sebagai tulang punggung keluarga. Meski hidup dihimpit kesulitan, ia tak menyerah. Setiap hari, ia berjualan di teras jalanan demi sesuap nasi untuk anak-anaknya yang menanti di rumah.

Saya berjuang sebagai ayah sekaligus ibu. Yang penting anak-anak bisa makan dan sekolah, ujarnya dengan senyum ikhlas. 

Wanita yang enggan disebutkan namanya ini adalah salah satu pedagang kecil di Pasar Sentral Soppeng.Sejak ditinggal suaminya, ia harus menghidupi tiga anak seorang diri. Tanpa mengeluh ia bangun sebelum subuh, menyiapkan dagangan, dan menghadapi kerasnya kehidupan di jalanan. 

Anak-anak saya tahu ibunya kerja keras. Mereka juga rajin membantu, meski masih kecil,tuturnya sambil menata barang dagangannya. 

Meski hidup serba pas-pasan, ia tak pernah meminta belas kasihan. Saya bersyukur masih bisa berjualan. Rezeki sedikit tapi halal.Yang penting anak-anak sehat dan tidak putus sekolah, katanya 

Sosoknya menjadi inspirasi bagi pedagang lain di Pasar Sentral Soppeng.Dia sangat kuat. Meski seorang diri, semangatnya luar biasa, puji salah seorang rekan sesama pedagang. 

Perjuangannya adalah gambaran nyata ketangguhan seorang ibu yang tak kenal lelah demi masa depan anak-anaknya.Di tengah keterbatasan, ia membuktikan bahwa cinta seorang ibu mampu mengubah setiap tetes keringat menjadi berkah bagi keluarga.  

© Copyright 2019 SIGAPNEWS.COM | All Right Reserved