Sigapnews.com,Soppeng,-
Ada berbagai cara yang dilakukan Babinsa Pos Koramil 03/Ganra, jajaran Kodim 1423/Soppeng untuk lebih dekat dengan warga di Desa binaannya. Seperti yang dilakukan oleh Sertu Asriadi Babinsa yang ditugaskan di Desa Lompulle, Kecamatan Ganra, Kabupaten Soppeng, Minggu (15/09/2024).
Sebagai Bintara Pembina Desa (Babinsa) Sertu Asriadi bersama Kepala Desa dan warga nampak kompak bahu membahu saling bekerjasama membersihkan saluran air dan rumput liar yang sudah rimbun dan sangat menggangu pemandangan.
Di sela-sela kegiatan Sertu Asriadi mengatakan “Sikap peduli terhadap kebersihan lingkungan penting kita tumbuh kembangkan di masyarakat, karena kebersihan merupakan faktor utama mendapatkan hidup sehat, dan mencerminkan kepribadian masyarakat, ”ujarnya".
Lokasi saluran yang dibersihkan warga bersama Babinsa itu sebelumnya tersumbat oleh rerumputan liar serta sampah organik yang bisa menjadi tempat berkembang biaknya jentik nyamuk sehingga dapat mengakibatkan munculnya berbagai penyakit, salah satunya penyakit DBD, "pungkasnya".
Warga bersama Sertu Asriadi tampak kompak bahu membahu membersihkan saluran air yang ditutupi rerumputan, pembersihan selokan yang dilakukan oleh Sertu Asriadi bersama-sama dengan warga tersebut merupakan kegiatan yang sangat bermanfaat.
Di samping membersihkan selokan, Sertu Asriadi juga mengingatkan kepada seluruh warga agar selalu menjaga kebersihan lingkungannya dengan cara membuang sampah pada tempatnya.
Karena, sampah salah satu sumber yang sangat rentan dengan perkembangan nyamuk demam berdarah. “Bergotong royong membersihkan selokan air selain bisa menjadikan lingkungan kita bersih juga dapat menjalin keakraban antara anggota TNI dengan warga sekitar,”tutupnya".
(Dimsop)
FOLLOW THE SIGAPNEWS.COM AT TWITTER TO GET THE LATEST INFORMATION OR UPDATE
Follow SIGAPNEWS.COM on Instagram to get the latest information or updates
Follow our Instagram