-->

Selasa, 18 April 2023

Melaju Dari Kolaka Mobil Avanza Menabrak Pohon Di Alenangka Sinjai Selatan

Melaju Dari Kolaka Mobil Avanza Menabrak Pohon Di Alenangka Sinjai Selatan


Sinjai, Sigapnews.com, Diduga Sopir Mini bus merek Toyota Avanza dengan nomor polisi DT 1013 EB hilang kendali hingga, Mobil menabrak pohon ditepi jalan poros Sinjai -Bulukumba, atau tepatnya di Taruncue, Desa Alenangka, Sinjai Sulsel. Sekita pukul 00.31 Wita dini hari Rabu (19/4/2023).

Adapun diketahui Mobil melaju dari arah kota Sinjai Menuju Ara Bulukumba.


Warga setempat mengetahui kejadian tersebut, lalu memberikan pertolongan.

Setelah kejadian, semula sejumlah penumpang dibawa masuk ke rumah warga, sebelum di larikan ke Puskesmas Samaenre Kecamatan Sinjai Selatan.


Menurut informasi, sejumlah penumpang berasal dari Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara sebagian ada anak dibawah umur.

"Orang kolaka mau ke Lappa, Kecamatan Tellulimpoe", Kata, Wirdah, warga Taruncue Desa Alenangka, selang beberapa menit setelah kecelakaan tersebut.

Atas peristiwa tersebut, 2 orang penumpang mengalami patah tulang, telah mendapatkan perawatan di Puskesmas.


"Sebanyak 6 orang berada diatas mobil, tidak ada korban jiwa, cuma 2 orang mengalami pata tulang. Kejadian di dekat rumah", demikian terang Wirdah menceritakan peristiwa tersebut.

Sampai berita ini disiarkan belum ada komentar dari pihak kepolisian.

(Tim 1 tulisan)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 SIGAPNEWS.COM | All Right Reserved